October 18th @ Tumpah Ruah #4 dan Workshop Memphis Hand Embroidery Drawstring Bag

Halooo!

Jadi tanggal 5 Februari 2017 kemarin, October 18th buka stand di Pasar Tumpah Ruah di Gudang Sarinah Ekosistem, Pancoran, Jakarta. Tim October 18th berangkat dari Bandung pukul 05.30 naik mobil dari nebengers! Lumayan murah dan praktis loh, terutama buat kita yang bawa barang banyaaaak banget! (fyi aku bawa dua koper dan satu carrier) :)

Pukul 08.00, kita udah sampai di Jakarta. Alhamdulillah jalanan lancar jadi Bandung-Jakarta bisa ditempuh dalam 2,5 jam saja, ditambah mobil yang kita tebengin mau nganterin sampai Gudang Sarinah :'''') Sesampainya di Gudang Sarinah ternyata kita kepagian dan pintu masuk ke venue standnya belum boleh dimasukin. Jadi kita nunggu sambil liat-liat mural di area gudang deh :) Oh iya, Gudang Sarinah sekarang udah direnovasi dan dikasih dinding-dinding beton gituuu. Semoga ke depannya jadi semakin nyaman yaa



Sekitar jam 9 akhirnya October 18th bisa loading barang dan beberes ngedekor meja. Buat kamu yang tertarik untuk buka stand di Tumpah Ruah, siap-siap bawa perlengkapan tambahan buat naro barang-barang kamu (kalau bawanya banyak). Soalnya di Tumpah Ruah ini standnya berupa satu meja berukuran standar dan dua bangku. Koper dan carrier October 18th pun penuhnya bukan karena barang jualan, tapi perlengkapan dekor wkwk.

Semakin siang crowd di Tumpah Ruah semakin ramaaai! Ini kali ketiga October 18th buka stand di Tumpah Ruah dan menurut aku ini crowd terbaik di tumpah ruah sebelumnya. Seneng banget liat para pengunjung tertarik dan excited ngeliat handmade macrame watch dari October 18th :') Dari beberapa narasumber yang aku wawancara (haha, gak wawancara juga sih ya), cukup banyak yang baru pertama kali ke Tumpah Ruah ternyata.. Buat temen-temen yang mau liat barang-barang yg anak muda bgt dan murah-murah, sempetin mampir yuuk di Tumpah Ruah bulan depan. Ada October 18th juga loh insya Allah :)

Selain buka stand, October 18th juga ngadain workshop loh di Tumpah Ruah! Workshopnya bikin Memphis Style Hand Embroidery Drawstring Bag. Tempat workshopnya di luar venue stand, di selasar depan yang dekat dengan tembok bermural gitu. Artsy banget gak sih? wkwk.



Jadi, kita belajar cara membuat basic hand embroidery untuk membuat pattern ala memphis. Ciri khas dari memphis adalah warna yang digunakan cenderung kontras dan terdapat bentuk-bentuk asimetrikal di dalamnya. Yuk kita lihat bagaimana serunya!









No comments:

Post a Comment